Pada zaman serba digital saat ini, media sosial menjadi satu diantara kebutuhan pokok manusia. Dari sekedar eksistensi diri, bertukar informasi hingga bertransaksi melalui unggahan konten grafis, tulisan, ataupun audio-visual.
Artinya, media sosial sudah menjadi sarana komunikasi yang dipergunakan umat manusia di seluruh dunia. Sahabat Bonanza88 salah satunya kan ?
Di Tanah Air, pengguna media sosial sendiri terbilang tinggi. Tidak hanya berasal dari kalangan dewasa semata, tetapi anak kecil pun sudah mahir memainkan media sosial untuk mengekspresikan diri hingga mencari jati diri.
Ini sesuai dengan dengan data yang dikeluarkan Hootsuite (We are Social): Indonesian Digital Report 2021 apabila para pengguna media sosial aktif di Tanah Air mencapai 170 juta atau sebanyak 61,8% dari total populasi penduduk Indonesia.
Melihat data besar tersebut, tak mengherankan jika media sosial juga menjadi sebuah media yang potensial untuk ladang bisnis. Ini karena, pekerjaan yang berhubungan juga dengan media sosial kian beragam sesuai kebutuhan perusahaan.
Bagi generasi milenial dan juga gen Z yang tidak pernah lepas dari namanya perangkat gadget sudah pasti banyak mengincar posisi kerja bidang ini.
Apalagi saat ini banyak perusahaan besar yang membutuhkan wadah dalam berkomunikasi dengan pelanggan sekaligus meningkatkan sales penjualan barang.
Nah, sahabat Bonanza88 penasaran kan posisi apa saja yang kira-kira berhubungan erat dengan media sosial serta apa saja tanggung jawab pekerjaanya ? Check it out !
Content Writer
Kamu yang suka curhat di buku diary atau suka nulis di sebuah blog tak ada salahnya mencoba posisi sebagai content writer ya. Pasalnya, posisi ini banyak dicari oleh perusahaan lho.
Hampir semua perusahaan membutuhkan seorang penulis konten yang handal dalam memperkenalkan produk atau informasi perusahaan kepada khlayak luas.
Apalagi bagi perusahaan yang bergerak di bidang digital. Ke depannya, profesi sebagai content writer bakal semakin dibutuhkan seiring dengan perkembangan industry digital.
Pada dasarnya, content writer merupakan sebuah pekerjaan yang mana secara profesional menulis dan juga memproduksi konten-konten menarik untuk arah publikasi di media online milik perusahaan tersebut.
Biasanya, konten yang dibuat dalam bentuk sebuah visual, media sosial, artikel ataupun bentuk konten lainnya yang tersaji lewat media digital.
Tugas utama seorang content writer yakni mahir menganalisa dan juga melakukan riset sebelum membuat sebuah konten.
Selain itu menulis konten sesuai dengan pesan serta tujuan yang relevan, mengoptimasikan SEO, editorial, hingga ke tahap mengevaluasi konten.
Social Media Specialist
Profesi satu ini tak jauh berbeda seperti seorang humas atau public relation bagi sebuah perusahaan. Di mana, seorang social media specialist lebih kepada mengelola media sosial milik sebuah perusahaan.
Selain itu, tugas seorang social media specialist juga membangun koneksi dengan pelanggan dan klien, membuat sebuah perencanaan konten sesuai dengan tujuan serta identitas brand, hingga pada tahap mengevaluasi efektivitas konten yang dibuat.
Banyak pihak berpendapat, profesi sebagai social media specialist bakal diprediksi menjadi pekerjaan yang semakin dibutuhkan dalam periode 5 tahun mendatang.
Pasalnya tidak cuma dari platformnya saja yang bertransformasi tetapi juga dari tiap media sosialnya. Oleh karena itu dibutuhkan banyak talenta yang mahir dalam penggunaan dan tren media sosial yang selalu up to date.
Community Development
Mungkin profesi satu ini masih belum banyak dikenal orang. Ya, tugas seorang community development yakni memperluas jangkauan pasar perusahaan tertentu melalui berbagai pendekatan ke komunitas-komunitas tertentu yang menjadi target perusahaan.
Paslanya, cara ini dinilai lebih efisien jika dibandingkan dengan mendatangi langsung target pasar satu persatu karena menyita waktu dan juga tenaga.
Pada saat bertugas, seorang community development lazimnya juga memanfaatkan media sosial dalam memberikan informasi, menjalin kemitraan, dan juga berkomunikasi dengan pihak tertentu.
Tugas pokok community development umumnya mencakup perencanaan proyek agar mencapai tujuan yang lebih spesifik.
Selain itu, membangun jaringan dan juga melibatkan banyak kelompok dalam memahami isu-isu global, membuat sebuah strategi penyampaian pesan yang sangat baik, sampai kepada tahap mengkoordinasi pertemuan atau acara besar.
Content Creator
Berbeda dengan profesi seorang content writer yang biasanya cuma fokus kepada konten penulisan semisal artikel/blog dan juga perencanaan konten harian, maka content creator lebih kepada tanggung jawab aspek teknis produksi sebuah konten
Misalnya aja, seorang content creator bertugas mengambil serta mengedit video, menulis, mendesain, sapai kepada tahap menjadi talent untuk konten yang dibuatnya sendiri.
Jika Anda perhatikan, profesi content writer banyak ditemui di pelbagai media sosial seperti instagram, facebook hingga yang tengah populer saat ini TikTok.
Contohnya saja pada saat ramai pemberitaan fenomena SCBD Fashion Week di mana banyak content writer yang berkumpul di sana untuk membuat konten di TikTok hingga melambungkan nama seperti Jeje Slebew, Qurma hingga Roy Citayem.